Sample Text

JUAL BELI DINAR/DIRHAM WILAYAH CILACAP DAN SEKITARNYA

Grafik Emas

Jumat, 12 April 2013

Harga Emas Dalam Perspektif Jangka Panjang…

Semalam harga emas turun tajam – paling tajam sejak saya mulai mengamati langsung pergerakan harga emas dunia lima tahun terakhir. Dalam situasi seperti ini, pasti banyak pertanyaan dari masyarakat pengguna emas atau Dinar. Ada apa sebenarnya ?, apa yang harus dilakukan ? kemana arah selanjutnya ? dlsb. Pertanyaan-pertanyaan tersebut akan lebih mudah dijawab bila kita lihat harga emas ini dalam perpektif jangka panjang dan dalam perspektif ekonomi yang lebih luas.

Jumat, 05 April 2013

Ekonomi Hijau Sebagai Solusi?

Global warming hingga saat ini masih menjadi wacana yang paling popular di seluruh dunia,berbagai strategi dan penanggulangan global warming terus dikaji. Termasuk yang sedang popular sejak tahun 2012 yaitu ekonomi hijau (green Economy). Bagi orang awam ekonomi hijau ini masih terdengar asing namun tidak bagi para ahli ekonomi dan para pengamat ekonomi.

Kamis, 26 Januari 2012

Inflasi Terhadap Dinar


Oleh Muhaimin Iqbal   
Jum'at, 27 January 2012 08:23
Harian umum Republika kemarin (Kamis 26/01/2012) memuat tulisan dua pakar ekonomi tentang Promosi Dinar-Dirham. Intinya mengomentari bahwa promosi Dinar-Dirham selama ini dikatakannya sebagai  ‘sangat kontra produktif’,  ‘lebay’ dan ‘kurang mendidik’.  Masalah yang diangkat adalah katanya ada yang mempromosikan Dinar sebagai uang yang ‘tidak mengenal inflasi’ – entah siapa yang dimaksud. Maka melalui tulisan ini saya ingin meluruskan saja, agar penggerak Dinar-Dirham dan para pembaca situs ini  – termasuk dua penulis tersebut - bisa tetap melihatnya dengan jernih, dengan kacamata ingin belajar mencari kebenaran.

Kamis, 29 Desember 2011

Déjà vu Harga Dinar, How Low Can You Go ?


Oleh Muhaimin Iqbal   
Jum'at, 30 December 2011 06:55
Tanpa terasa system kita sudah me-record secara kontinyu pergerakan harga Dinar selama empat tahun ini sehingga up and down-nya sudah cukup kita alami. Meskipun lebih banyak up-nya, pada tulisan ini saya akan menekankan waktu-waktu dimana harga Dinar lagi down seperti saat ini – untuk mengingatkan kita semua agar tidak menggunakan fluktuasi harga emas sebagai media spekulasi. Ada setidaknya 4 kali dalam 4 tahun terakhir ini saya menulis dengan judul “…How Low Can You Go ?”, karena ini kurang lebih mewakili pertanyaan-pertanyaan dari para pembaca ketika harga lagi rendah.